Sabtu, 05 Juli 2014

Jadwal Pelajaran K-13 Tematik

Penyusunan jadwal pelajaran atau disebut juga roster pada jenjang SD dengan penerapan Kurikulum 2013 menjadi sesuatu yang menarik. Bukan hanya jadwal pelajaran, begitupun dengan perangkat pembelajaran yang lain seperti Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Ini karena Kurikulum 2013 pada jenjang SD menggunakan pendekatan tematik.

Jadwal pelajaran SD Kurikulum 2013 tidak lagi berdasarkan mata pelajaran, melainkan berdasarkan tema. Masing-masing kelas akan disediakan beberapa tema berbeda. Setiap Tema yang harus selesai diajarkan dalam jangka waktu. Guru harus bisa mengaitkan beberapa kompetensi dasar melalui sebuah tema. Setiap tema memiliki muatan materi pelajaran, yaitu:
  • Pendidikan Agama dan Budi Pekerti
  • Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
  • Bahasa Indonesia
  • Matematika
  • Ilmu Pengetahuan Alam
  • Ilmu Pengetahuan Sosial
  • Seni Budaya dan Prakarya
  • Pendidikan Jasmani Olah Raga dan Kesehatan

Dalam setiap pembelajaran memuat beberapa materi pelajaran di atas. Mulai tahun pelajaran 2014/2015 ini kelas 1, 2, 4, dan 5 SD seluruh Indonesia menerapkan kurikulum baru. Contoh jadwal pelajaran tematik Kurikulum 2013 untuk kelas 5 SD bisa Anda lihat dan download di sini. Selanjutnya Anda dapat mempelajari dan menyusun jadwal pelajaran tematik sesuai kelas yang diampu.

Tidak ada komentar: